March 19, 2024
Manfaat Menangis Bagi Kesehatan

Semua orang bisa menangis, dan pasti pernah menangis. Emang sih kebanyakan yang sering menangis adalah perempuan, karena mereka menggunakan emosi daripada logika. Tapi, siapa yang tau ternyata menangis itu merupakan sesuatu yang bermanfaat buat tubuh kita?

Karena yang kita tau, biasanya menangis itu karena kesedihan dan banyak dari kita malah menahannya, berpikir itu lebih keliatan tegar. Menangis pada dasarnya ketika keluarnya air dari mata kita, dikarenakan ada perasaan sesak yang mendalam diakibatkan oleh sesuatu hal atau peristiwa yang membuat kita berada di ambang kesabaran.

Tapi taukah, menangis bagi kesehatan justru sangat baik. Karena dengan menangis ada yang dilepaskan dari dalam diri, dan mampu mengurangi tekanan yang bisa membuat tubuh semakin berada di posisi yang nggak sehat.

Yang Akan Dirasakan Tubuh Setelah Menangis

Ketika kita selesai menangis, ada perasaan tenang dan nyaman yang ada, sehingga kita selalu merasa lebih baik setelah menangis. Pun bagi perempuan, ketika ada masalah yang sangat pelik dan nggak bisa dijelaskan pake kata-kata mereka akan menangis, karena sebegitu susahnya untu bicara sehingga air mata yang keluar. Itu merupakan pertahanan tubuh dari rasa tertekan.

Menangis bagi kesehatan memiliki manfaat berikut ini,

1.Memberikan kelegaan
Saat kita mau menangis, pastinya di saat ada tekanan dan stress yang sangat besar. Nah, tubuh yang terlalu banyak mengeluarkan hormon stress pada akhirnya harus mengeluarkan kelebihan hormon dengan menangis dan mengeluarkan hormon bahagia yang membuat kita merasa nyaman dan lega setelah menangis.

2.Mengurangi tingkat stress pada tubuh
Hidup pastinya penuh tekanan yang membuat cepat stress, yang akan membuat tubuh memproduksi hormon kortisol atau hormon stress. Ketika hormon ini berlebihan, maka dengan menangis akan membuat hormon ini keluar.

Terbukti menangis bagi kesehatan sangatlah penting karena kebanyakan hormon kortisol akan mengakibatkan penyakit berat lainnya seperti jantung dan tekanan darah tinggi.

3.Membuat mata lebih bersih
Ketika menangis, air mata yang keluar akan membawa serta kotoran yang tersembunyi di dalam mata atau kotoran mata yang susah dibersihkan dari luar. Selain itu, dengan menangis kelembapan mata lebih terjaga sehingga mata nggak mengalami kerusakan karena terlalu kering.

4.Memperbaiki mood
Dengan menangis perasaan kita menjadi lebih lega dan tentunya mood kita bisa kembali bagus. Terkadang ini merupakan cara yang paling baik, sebagai manfaat menangis bagi kesehatan kita terlebih jika nggak ada hal lain yang bisa mengembalikan mood.

Nah, itulah yang terjadi pada tubuh bahkan pikiran kita jika kita nggak menahan menangis. Banyak manfaat dari menangis ini sehingga sebaiknya kita nggak berusaha menahannya karena hanya akan memperburuk kesehatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *